Harga Minyak Goreng Melambung Tinggi di Kediri, Kebutuhan Pokok Lain Masih Stabil

- 17 Maret 2022, 11:01 WIB
ilustrasi: Harga Minyak Goreng dan Kebutuhan Pokok di Kediri Hari Ini Cenderung Stabil Walaupun Ada Beberapa Barang yang Mengalami Kenaikan
ilustrasi: Harga Minyak Goreng dan Kebutuhan Pokok di Kediri Hari Ini Cenderung Stabil Walaupun Ada Beberapa Barang yang Mengalami Kenaikan /ARIF FIRMANSYAH/ANTARA FOTO

MALANG TERKINI - Menjelang Bulan Puasa seperti tahun-tahun sebelumnya pasti akan terjadi kenaikan harga kebutuhan pokok di pasaran.

Berdasarkan keputusan pencabutan subsidi minyak goreng per tanggal 16 Maret 2022, kini harga minyak goreng kemasan di pasaran tidak lagi Rp14.000 rupiah.

Sementara harga minyak goreng melambung tinggi, harga kebutuhan pokok lain di Kediri masih bisa dibilang cukup stabil.

Baca Juga: Kebijakan HET Minyak Goreng Dicabut, Harga di Kota Malang Hari Ini Menyentuh Rp25.000 per Liter

Ada berapa kebutuhan pokok yang harganya turun namun juga ada yang mengalami kenaikan meskipun tidak signifikan.

Contohnya yang terjadi di Pasar Setono Betek, bumbu dapur seperti cabe rawit dan cabe besar mengalami penurunan harga.

Cabe rawit dipatok dengan harga Rp48.000, turun dari harga sebelumnya yang berkisar Rp60.000 per kilo.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Akhirnya Berkomentar Soal Tantangan Vicky Prasetyo Bertanding Tinju

Untuk cabe besar dibandrol dengan harga Rp48.000 yang juga mengalami penurunan harga dari harga lama sekitar Rp55.000 per kilo.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah