Daun Kelor 'The Miracle Tree' 5 Manfaat Yang Terkandung Didalamnya, Nomer 4 Ibu Menyusui Wajib Tahu

2 November 2022, 12:34 WIB
Daun kelor yang kaya akan manfaat bagi kesehatan /Pixabay.com/Ninetechno/pixabay

MALANG TERKINI - Daun Kelor mendapat julukan 'The Miracle Tree' oleh PBB karena banyak manfaat yang terkandung didalamnya untuk kesehatan.

Sama seperti khasiat tumbuhan lainnnya yang memiliki efek samping, namun efek samping tak terlihat dikarenakan tertutupi oleh manfaat dan khasiat daun kelor yang sangat banyak.

Permintaan akan daun kelor yang terus meningkat menyebabkan harga yang mahal dipasaran terutama di luar negeri.

Baca Juga: Manfaat Konsumsi Vitamin C dan Dampak Negatif Bagi Tubuh Jika Berlebihan

Seiring dengan permintaan yang meningkat, banyak petani kelor saat ini yang menanam di area yang luas untuk disetorkan ke pabrik guna diolah sebagai obat herbal.

Salah satu manfaat daun kelor ialah dapat meningkatkan kekebalan tubuh dengan baik dan cepat.

Kekebalan tubuh merupakan hal terpenting dalam menjaga kesehatan tubuh kita, oleh karenanya mengkonsumsi daun kelor adalah salah satu alternatif yang muda.

Berikut 5 manfaat daun kelor yang Malang Terkini rangkum dari berbagai sumber.

1. Meningkatkan kekebalan tubuh

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa salah satu manfaat terpenting daun kelor ialah untuk sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: Sejarah dan Manfaat Tempe, Makanan Tradisional Warisan Nusantara

Manfaat ini sangat penting dikarenakan jika sistem kekebalan tubuh lemah maka akan mudah terserang berbagai macam penyakit.

Maka akan lebih baiknya jika kita mengkonsumsi daun kelor setidaknya seminggu sekali baik digunakan untuk sayuran untuk hidangan makanan.

2. Anti Kanker

Daun kelor yang diekstrak mampu mencegah reproduksi sel-sel kanker dan pertumbuhannya.

Baca Juga: Manfaat Kacang Hijau: Menyembuhkan Kolesterol hingga Menjaga Kesehatan Ibu Hamil

Penelitian menunjukkan bahwasanya daun kelor menunjukkan pencegahan alami terhadap kanker.

Kandungan potasium dan antioksidan didalam daun kelor sangat tinggi yang dapat menghambat atau bahkan menghilangkan sel kanker dalam tubuh.

3. Mengatasi Diabetes

Kadar gula yang tinggi mampu diturunkan dengan rutin mengkonsumsi daun kelor sehingga menjadi normal.

Daun kelor bisa digunakan sebagai insulin alami untuk diabetes, mengkonsumsi sayur kelor bisa mencegah penyakit diabetes.

4. Baik untuk ibu menyusui

Kandungan yang terdapat di daun kelor seperti Vitamin C, zat besi, serta Protein dan unsur flavonoid yang dapat membantu ibu menyusui untuk menghasilkan air susu (ASI) yang berlimpah dan juga lebih berkualitas.

Baca Juga: Manfaat Kacang Hijau: Menyembuhkan Kolesterol hingga Menjaga Kesehatan Ibu Hamil

Kandungan zat besi yang 25 kali lebih banyak dari sayur bayam, membuat daun kelor dianjurkan untuk dikonsumsi bagi ibu yang baru melahirkan, serta menstruasi yang dialami wanita banyak kehilangan zat besi.

5. Memperlambat Penuaan

Vitamin A yang banyak terkandung didalam daun kelor, dapat memperlambat sel penuaan karena regenerasi kandungan vitamin A pada tubuh.

Itulah 5 manfaat daun kelor yang baik untuk kesehatan.***

 

Editor: Ratna Dwi Mayasari

Tags

Terkini

Terpopuler