Jangan Dibuang, Ternyata Kulit Jeruk Punya Banyak Manfaat Kesehatan, Simak Ulasan dan Cara Mengolahnya

4 Maret 2023, 14:54 WIB
Jangan dibuang, kulit jeruk ternyata menyimpan manfaat luar biasa bagi kesehatan tubuh //Pixabay/congerdesign

MALANG TERKINI – Jeruk merupakan buah yang banyak disukai orang. Selain rasanya yang manis dan ada yang sedikit asam, jeruk juga banyak mengandung Vitamin C yang berguna untuk menjaga daya tahan tubuh.

Tetapi ketika memakan buah jeruk, seringkali kulit jeruknya langsung dibuang. Padahal kulit jeruk mempunyai banyak manfaat yang berguna bagi kesehatan tubuh. Minimnya pengetahuan mengenai apa saja manfaat dari kulit jeruk itu sendiri menjadikan sebagian besar orang langsung membuangnya.

Cara pengolahan kulit jeruk sebenarnya juga terbilang mudah. Kulit jeruk bisa diolah dengan cara dikeringkan. Kulit jeruk bisa dikeringkan selama 3 sampai 4 hari sampai mencapai benar-benar kering.

Baca Juga: Apa Itu Sindrom Tourette yang Tengah Dialami Lewis Capaldi? Penjelasan, Gejala, dan Penyebab

Kemudian setelah kering bisa di potong kecil-kecil atau menyerupai serbuk teh. Cara pengolahan dengan menjadikan kulit jeruk menjadi serbuk ini merupakan cara yang paling sering digunakan. Karena dengan berbentuk serbuk akan lebih mudah cara pemanfaatannya.

Kulit jeruk pastinya juga mengandung Vitamin C. Selain itu kulit jeruk juga mengandung kaya serat dan zat kimia polifenol yang hanya bisa ditemukan pada tumbuhan. Satu sendok makan kulit jeruk yang sudah kering atau berupa serbuk ini memiliki kandungan serat empat kali lipat lebih banyak dibandingkan mengkonsumsi buahnya dalam jumlah yang sama.

Beberapa manfaat dari kulit jeruk untuk kesehatan

1. Kulit jeruk dapat mencegah kanker

Kulit jeruk mempunyai kandungan flavonoid, kandungan tersebut dapat menghambat protein (disebut sebagai RLIP76) yang berkaitan dengan kanker. Kulit jeruk juga mengandung senyawa lain yang disebut limonene. Senyawa tersebut dapat mengurangi risiko terkena kanker.

Baca Juga: Mengenal Manfaat Propolis, Lem Lebah Kaya Antioksidan

2. Mencegah infeksi pada paru- paru

Kulit jeruk membantu membersihkan paru-paru. Vitamin C yang ada di dalam kulit jeruk berguna meningkatkan kekebalan tubuh dan juga membantu mencegah infeksi paru-paru. Meningkatnya kekebalan tubuh tersebut dapat diartikan dengan meningkatnya imunitas tubuh yang dapat mencegah penyakit seperti pilek dan flu.

3. Mencegah diabetes

Kulit jeruk juga kaya akan serat pektin. Serat pektin ini bisa bisa mengatur kadar gula darah di dalam tubuh. Dengan ini kulit jeruk mampu dijadikan sebagai pengobatan dari penyakit diabetes

4.Memperkuat jantung

Baca Juga: Maraknya Penyakit Flu Burung yang Berpotensi Zoonosis, Bisa Menyebabkan Penyakit Paru Berat

Kulit jeruk juga mengandung hesperidin, senyawa flavonoid yang dapat membantu menjaga kolesterol dalam tubuh. Senyawa flavonoid juga dapat membantu menjaga tekanan darah. Sehingga dengan tekanan darah yang stabil maka akan memperkuat jantung.

5. Menurunkan berat badan

Jeruk adalah buah yang mengandung rendah kalori, hal itu berarti kalau buah jeruk dapat membantu dalam menjalankan program diet. Kemudian dengan kulitnya yang diperkaya banyak akan serat makanan, maka akan mampu mengendalikan nafsu makan. Vitamin yang terkandung dalam kulit jeruk juga membantu dalam proses pembakaran lemak.

6. Melancarkan pencernaan

Kulit jeruk juga membantu menyehatkan sistem pencernaan. Dengan serat yang tinggi, kulit jeruk juga bisa sebagai obat untuk mengobati gangguan pencernaan.

7. Mencegah peradangan

Baca Juga: Pengaruh Kesehatan Mental di Perusahaan dan Cara Mengatasi Masalahnya

Kulit jeruk mampu menunjukkan sifat anti-inflamasi yang sangat baik. Kulit jeruk dapat menekan peradangan dengan cara kerja yang mirip dengan obat anti-inflamasi. Flavonoid yang ada dalam kulit jeruk dipercaya mampu menembus membran dan menyembuhkan peradangan.

8. Menjaga kesehatan kulit

Kulit jeruk dipercaya dapat mencegah komedo, mengangkat sel-sel kulit mati, mencegah jerawat, dan noda hitam. Banyak orang yang sudah memanfaat kulit jeruk ini menjadi masker wajah. Ada yang menggunakan kulit jeruk yang masih segar ditempelkan langsung ke wajah. Banyak juga yang menggunakan bubuk kulit jeruk sebagai campuran dalam membuat masker untuk wajah.

Dari beberapa manfaat mengenai kulit jeruk di atas, sebenarnya mengkonsumsi kulit jeruk secara berlebihan juga tidak dianjurkan. Karena kulit jeruk juga terkadang masih mengandung pestisida yang berbahaya bagi tubuh.***

Editor: Niken Astuti Olivia

Tags

Terkini

Terpopuler