Hari Hipertensi Sedunia 2023: 5 Minuman Sehari-Hari untuk Bantu Turunkan Tekanan Darah

- 17 Mei 2023, 12:34 WIB
17 Mei, perayaan peringatan Hari Hipertensi Sedunia dengan membiasakan mengonsumsi minuman sehat penurun tekanan darah
17 Mei, perayaan peringatan Hari Hipertensi Sedunia dengan membiasakan mengonsumsi minuman sehat penurun tekanan darah / // Freepik/ @azerbaijan_stockers

MALANG TERKINI – Tekanan darah muncul dan telah menjadi masalah kesehatan yang berkembang baik di kalangan muda dan tua.

Adanya pilihan gaya hidup yang salah, ditambah dengan stres adalah pencetus dari banyaknya penyakit mematikan termasuk hipertensi, diabetes, penyakit jantung, dan banyak lainnya.

Orang-orang saat ini tidak hanya kurang aktif bergerak, tetapi juga lebih banyak makan tidak sehat dengan kandungan sodium, gula dan lemak yang tinggi. Alasannya bisa berupa pilihan junk food yang menggoda selera, hingga tidak punya waktu untuk memasak.

Baca Juga: Jika Otak Tidak Dapat Merasakan Sakit, Mengapa Sakit Kepala Begitu Menyakitkan?

Modifikasi dalam diet adalah langkah pertama yang dapat diambil untuk mengontrol hipertensi atau tekanan darah. Menambahkan olahraga ke rutinitas harian, juga akan membantu lebih jauh karena dapat menurunkan berat badan dan meredakan gejala tekanan darah.

Beberapa penelitian membuktikan bahwa diet DASH (Dietary Approaches to Stop Hypertension) merupakan cara yang efektif untuk menurunkan hipertensi.

DASH menekankan diet kaya buah-buahan, sayuran, dan produk susu rendah lemak serta mengurangi lemak jenuh, mengurangi asupan natrium, membatasi konsumsi alkohol, meningkatkan asupan potasium.

Dilansir Malang Terkini dari Hindustan Times, berikut adalah 5 minuman sehari-hari yang dapat dikonsumsi untuk membantu turunkan tekanan darah atau hipertensi:

Baca Juga: Top 5 Zodiak Paling Misterius, Kamu Salah Satunya?

Minuman sehari-hari untuk membantu turunkan tekanan darah

1. Air kelapa

Air kelapa membantu menurunkan tekanan darah karena kaya akan potasium. Minuman alami yang penuh dengan elektrolit ini dapat membantu ginjal membuang kadar natrium yang tinggi dari tubuh, yang merupakan kebutuhan penting untuk menurunkan tekanan darah. Juga, adanya kadar kalium yang tinggi membantu kesehatan pembuluh darah tubuh secara keseluruhan, sehingga mengurangi kemungkinan stroke.

2. Milkshake pisang (menggunakan susu skim)

Pisang banyak mengandung kalium dan membantu dalam mengurangi tekanan darah. Susu skim bisa membuat minumannya rendah lemak. Minuman lezat ini juga mengandung potasium, kalsium, dan magnesium, mineral yang dikenal dapat membantu menurunkan tekanan darah.

3. Sup tomat atau jus tomat (tawar)

Baca Juga: 30 Hal yang Perlu Dilakukan Sebelum Menginjak Usia 30

Tomat mengandung antioksidan seperti lycopene, yang telah terbukti memiliki beberapa manfaat kesehatan. Konsumsi jus tomat atau sup tomat setiap hari meningkatkan tekanan darah sistolik dan diastolik serta kolesterol LDL.

4. Buttermilk

Buttermilk adalah minuman sehari-hari yang dapat juga dicampurkan ke dalam makanan. Minuman ini kaya akan kalsium dan magnesium, yang membantu penurunan berat badan dan mengurangi hipertensi. Produk susu rendah lemak adalah komponen utama dari diet DASH.

5. Jus delima dan bit

Delima memiliki efek anti-inflamasi. Juga dapat mengurangi hipertensi melalui penurunan kadar Angiotensin converting enzyme (ACE), yaitu protein yang berperan penting dalam mengontrol ukuran pembuluh darah dalam tubuh. Jus bit mengandung nitrat (NO3), yang dapat meningkatkan aliran darah dalam tubuh.

Itulah 5 jenis minuman sehari-hari yang lezat, dan memiliki manfaat yang baik bagi tubuh, terutama untuk menurunkan hipertensi atau tekanan darah.***

Editor: Niken Astuti Olivia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x