5 Cara Agar Tubuh Tetap Sehat Saat Musim Pancaroba

- 25 Desember 2022, 14:54 WIB
Ilustrasi sumber vitamin C
Ilustrasi sumber vitamin C /Pixabay/RitaE

 

MALANG TERKINI – Musim pancaroba atau musim peralihan, terjadi belakangan ini. Musim peralihan ini ditandai dengan perubahan suhu yang drastis dan tidak stabil.

Pada musim pancaroba seperti saat ini, cuaca sangat bervariasi dari hari ke hari, dari panas ke dingin atau sebaliknya dan tidak menentu.

Cuaca yang tidak menentu ini, membuat tubuh mudah terserang kuman dan virus penyebab penyakit. Beberapa penyakit yang menyerang tubuh saat peralihan musim yaitu, flu, batuk, demam, penyakit kulit, demam berdarah dan penyakit lainnya.

Baca Juga: Macam–macam Diet Sehat yang Aman dan Bisa Jadi Rekomendasi Untuk Menurunkan Berat Badan

Untuk menjaga tubuh untuk tetap sehat saat musim pancaroba, ada beberapa yang yang bisa kita lakukan.

Konsumsi vitamin C yang cukup saat musim pancaroba

Vitamin C merupakan vitamin larut yang sangat penting bagi tubuh. Vitamin yang disebut juga dengan L-asam askorbat ini memiliki fungsi salah satunya, sebagai daya tahan tubuh melawan infeksi dan stres.

Oleh karena itu, vitamin C sangat dianjurkan untuk dikonsumsi saat musim pancaroba. Kita bisa mendapatkan asupan vitamin C, dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin C seperti, cabai, jeruk, jambu biji, dan sayuran hijau.

Dikutip dari situs Kemkes.go.id, vitamin C dapat dikonsumsi dalam batas aman harian , sebesar 45-2000 mg per hari. Angka 2000 mg ini merupakan batas maksimal konsumsi vitamin C harian, yang masih bisa ditoleransi oleh tubuh kita.

Baca Juga: Ingin Ginjal Tetap Sehat? Perhatikan 8 Tips Ampuh dari Dokter Saddam Ismail Ini 

Konsumsi makanan sehat dan bergizi seimbang

Asupan gizi merupakan hal yang penting bagi daya tahan tubuh. Gizi seimbang yaitu apabila asupan makanan cukup secara kuantitas, kualitas dan mengandung berbagai zat gizi yang dibutuhkan tubuh.

Jika asupan nutrisi dalam tubuh tidak terpenuhi, mengakibatkan daya tahan tubuh akan menurun sehingga penyakit lebih mudah masuk dan berkembang.

Untuk itu, penting memperhatikan pola makan sehat dengan mengkonsumsi karbohidrat, lauk pauk, sayuran, buah-buahan dan konsumsi air putih yang seimbang.

Dikutip dari Kemkes.go.id, sarapan menjadi prioritas utama karena memenuhi 15-30 persen kebutuhan gizi harian.

Baca Juga: 5 Cara Menurunkan Berat Badan secara Cepat, Ikuti Langkahnya Dijamin Sehat dan Aman 

Mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer saat musim pancaroba

Selama masa pandemi COVID-19, kita memiliki kebiasaan baru yang termasuk dalam protokol kesehatan. Protokol kesehatan ini, dibuat untuk mencegah terjadinya penularan penyakit.

Tidak bisa dipungkiri bahwa, tangan kita bisa menjadi media tempat penyebaran kuman dan virus penyebab penyakit, jika kita tidak menjaga kebersihannya.

Membersihkan tangan dengan air dan sabun atau dengan hand sanitizer merupakan hal yang penting. Namun, keduanya memiliki efektivitas yang berbeda.

Baca Juga: Mengenal Perbedaan Pola Makan Sehat: Clean Eating, Diet dan Vegetarian

Mencuci tangan dengan air dan sabun memiliki kemampuan untuk membersihkan virus dan kuman penyebab penyakit, lebih baik daripada menggunakan hand sanitizer.

Tetapi, jika tangan kita dalam keadaan kering, dan sulit mencari sarana untuk mencuci tangan dengan air dan sabun, hand sanitizer menjadi pilihan yang tepat.

Mencuci tangan sangat dianjurkan sebelum dan setelah makan, untuk mencegah masuknya kuman atau virus penyebab penyakit kedalam tubuh kita.

Baca Juga: Resep Smoothies Mangga Yogurt, Minuman Sehat untuk Segarkan Siang yang Panas

Menjaga kebersihan tubuh saat musim pancaroba

Menjaga kebersihan tubuh, merupakan bagian dari upaya menjaga tubuh tetap sehat di musim pancaroba ini.

Hal ini dianjurkan dengan rutin mandi 2 kali sehari. Selain itu, saat tubuh terkena air hujan, sebaiknya segera mandi dan keramas untuk menstabilkan temperatur dingin yang terbawa oleh air hujan.

Tubuh yang mengalami perubahan suhu yang drastis, akan rentan terserang dengan penyakit. Untuk itu, untuk menormalkan temperatur tubuh diperlukan mandi dan keramas.

Baca Juga: Resep Es Sinom, Minuman Sehat Menyegarkan untuk Rayakan Hari Ibu

Rutin olahraga minimal 30 menit saat musim pancaroba

Olahraga merupakan aktivitas fisik yang sederhana dan mudah namun besar manfaatnya.

Latihan selama 30 menit perhari, dipercaya mampu mengaktifkan sel darah putih. Sel inilah yang berfungsi untuk menyediakan pertahanan yang cepat dan kuat terhadap daerah tubuh yang mengalami peradangan.

Banyak latihan olahraga yang bisa dilakukan didalam rumah. Sehingga meski hujan, tetap bisa beraktivitas fisik.

Mengingat situasi pandemi yang belum sepenuhnya berakhir, dan peralihan musim mengakibatkan penyakit dengan mudah menyerang tubuh kita, penting sekali bagi kita semua untuk lebih memperhatikan kesehatan tubuh kita.***

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x